Mobile Computing

http://www.assignmenthelp.net/assignment_help/images/mobile%20computing.jpg




Apa itu Mobile Computing?

Teknologi sudah berkembang sangat pesat. Jauh dari yang dibayangkan dimasa lalu. Hampir setiap orang saat ini menggunakan dengan apa yang disebut teknologi mobile. Dari masyarakat lapisan atas hingga lapis bawah. Contoh yang paling sederhana salah satunya adalah handphone.  Teknologi sekarang ini sangat membantu dalam menyelesaikan pekerjaan bahkan saat ini sudah menjadi salah satu kebutuhan setiap orang. Dibalik itu semua, teknologi ini erat kaitannya dengan proses komputasi yang menjadikannya bermanfaat dalam menyelesaikan masalah maupun pekerjaan. Komputasi pada teknologi ini dapat disebut Mobile computing.


Pengertian

Mobile Computing adalah sebuah paradigma baru dalam kemajuan teknologi yang dapat melakukan komunikasi dengan jaringan  nirkabel sehingga user mampu melakukan perpindahan. Sekumpulan hardware, data dan perangkat lunak aplikasi yang mampu berpindah tempat. Kelas tertentu dalam sistem terdistribusi dimana beberapa node dapat bergerak bebas dan melakukan koneksi pada jaringan yang berbeda.


Aplikasi yang menerapkan mobile computing

Salah satu contoh aplikasi mobile computing yaitu aplikasi Microsoft remote desktop, Microsoft remote desktop berbasiskan RDP (Remote Desktop Protocol) sehingga dapat melakukan remote ke semua versi windows yang sudah mengaktifkan fungsi remotenya. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mengontrol komputer dari jarak jauh. Pada versi sebelumnya, microsoft remote desktop hanya tersedia dalam bentuk aplikasi komputer desktop saja. Namun kini aplikasi ini sudah tersedia pada perangkat mobile sehingga dapat mempermudah mengguna untuk menggunakan aplikasi ini karena padat mengontrol komputer dimana saja selama menggunakan koneksi yang sama dengan dektop yang akan di remote.




Perusahaan yang menerapkan mobile computing
Salah satu perusahaan yang saya bahas adalah Bank Mandiri, pada saat ini bank mandiri sudah menerapkan mobile computer yang disebut dengan madiri mobile. mandiri mobile adalah layanan mobile banking pada smartphone  (Blackberry, Android, dan iPhone) dengan tampilan menu yang menarik dan mudah digunakan. Dengan mandiri mobile pengguna dapat melakukan transaksi finansial (transfer, pembayaran, pembelian, dll), transaksi  non finansial (cek saldo, cek histori transaksi, dll), informasi lokasi cabang/ATM, informasi kurs dan fitur-fitur menarik lainnya . Untuk menggunakan layanan ini, pengguna perlu mengaktifkan layanan mandiri sms kemudian mengunduh aplikasi mandiri mobile di Blackberry App World, App Store, dan Google Play.


Unknown

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Instagram